Rabu, 14 Maret 2012

STEPHANUS SIAP MEKAR : ATANASIUS AGUNG SIAP MANDIRI

(Gatak). 14Maret2012.
Kemarin malam (14/3) jam 19-21 diadakan rapat Pengurus Lingkungan Stephanus. Rapat ini bertempat di Rumah Ibu Ag. Yulinah, Gatak. Dalam rapat ini dibahas mengenai beberapa hal terkait dengan informasi terkini dari Paroki Gondang.
Pada awal, Ketua Lingkungan menyampaikan hal terkait kunjungan keluarga, kunjungan pengakuan dosa, keuangan dan rencana pemekaran Lingkungan.
Kondisi terakhir keuangan lingkungan adalah Rp. 4.255.560,00 dan beberapa kekayaan yang berupa buku dan alat misa. Pada kesempatan ini, koordinator pemekaran sekaligus sebagai koordinator kelompk lingkungan Stephanus bagian selatan menyampaikan kesiapan kelompok ini untuk mekar menjadi lingkungan mandiri. Hal ini akan dikerucutkan lagi dalam bentuk proposal pemekaran yang ditujukan ke lingkungan, wilayah, dan paroki.
Kelengkapan struktur lingkungan juga sudah diselesaikan oleh tim pemekaran. direncanakan pada tanggal 1 Mei mendatang, bertepatan dengan sewindu Paroki akan disahkan menjadi lingkungan baru yang mandiri dengan bernaung di bawah Santo Atanasius Agung (p: 2 mei).
mohon doa restunya.
salam untuk semua umat, dan kami tunggu lingkungan baru di Paroki Gondang setelah Lingkungan Atanasius Agung.

<dabp>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar